Bagaimana Cara Mendaftar TMRW
id

Bagaimana Cara Mendaftar TMRW

Summary

Cara mendaftar di bank TMRW adalah dengan menginstall aplikasi TMRW dan memasukkan data diri, jangan lupa gunakan kode referral untuk mendapatkan keuntungan selama promo berlangsung.

Bagi kamu yang ingin memiliki akun TMRW, ada cara yang menguntungkan yaitu mendapatkan cashback saat mendaftar. Bagaimana cara mendaftar TMRW melalui link referral?

Siapa yang tidak suka cashback?

Uang kembali atau yang kita biasa kenal dengan nama cashback ada sebuah metode marketing dimana kita akan mendapatkan uang kembali dari transaksi yang kita lakukan. Contohnya adalah mendapatkan cashback berupa saldo gopay senilai Rp. 450.000* saat mendaftar TMRW melalui link referral.

Jadi jangan lupa pakai metode yang saya ajarkan dibawah untuk mendapatkan cashback nya.

Sebagaimana teknik marketing, saya selaku referee juga akan mendapatkan bonus berupa cashback 50rb ketika Anda mendaftar.

Sama-sama untung bukan?

Daftar TMRW

Cara mendaftar TMRW supaya dapat cashback Gopay Rp. 450.000*

  1. Download aplikasi TMRW di playstore dengan mengklik tombol berikut Download Aplikasi TMRW

  2. Masukkan kode referral berikut untuk mendaftar. DM01340027879

  3. Top up minimum Rp. 1.500.000 di TMRW Everyday Account, dan lakukan minimum 2 transaksi pada App / Kartu Debit / QR TMRW dalam 30 hari setelah rekeningmu dibuka. (Hadiah saldo GoPay Rp. 100.000 akan dikirim ke nomor ponselmu yang dipakai saat pendaftaran di TMRW dalam waktu 5 hari kerja setelah memenuhi persyaratan di atas). Jadi jangan sampai salah masukkan nomor ponsel ya.

  4. Transaksi minimum Rp. 1.000.000 dengan Kartu Kredit TMRW dalam 45 hari setelah kartu disetujui. (Hadiah saldo GoPay Rp. 350.000 akan dikirim ke nomor ponselmu yang dipakai saat pendaftaran di TMRW dalam waktu 5 hari kerja setelah memenuhi persyaratan di atas).

Keuntungan menggunakan TMRW menurut saya

Tampilan aplikasi untuk milenial

Aplikasi jaman sekarang memang banyak beberapa fitur menarik dan dengan desain yan fibrant dan semangat. Hal ini menurut saya memang sasaran aplikasi TMRW adalah para milenial yang sering menggunakan aplikasi.

Saya sendiri cukup asyik sih menggunakan aplikasi TMRW, fitur dan tahapannya cukup mudah untuk diakses.

Banyak promosi

Kalo promosi sih standar di setiap bank ya. Kamu bisa cek promosi di https://www.tmrwbyuob.com/id/id/promotions.html

Fitur rekening tabungan terpisah

Kadang di bank lain, jika ingin memiliki rekening tabungan tersendiri kita harus mendaftar lagi rekening yang lain. Tidak di TMRW, secara default mereka sudah membedakan mana rekening everyday dan rekening tabungan.

Yang mana rekening everyday ini memang rekening yang digunakan untuk sehari hari, memiliki fitur yang sama dengan rekening pada umumnya seperti transfer, bayar tagihan, menabung ke rekening tabugan, topup emoney dan sebagainya.

Sedangkan rekening tabungan ini hanya bisa di topup dan diambil kembali ke rekening everyday, tanpa ada fitur lainnya. Menurut saya sih simple, toh rekening tabungan memamg digunakan untuk menabung.

Jadi dengan kata lain, rekening kita bisa menabung di rekening tabungan tanpa membuka rekening kembali dan membedakan budget uang yang boleh kita pakai dan uang yang kita tabung. Hal ini agak sulit jika dilakukan di bank lain.

Laporan dan rincian transaksi via aplikasi

Memang sih laporan transaksi pasti ada di setiap aplikasi mobile banking, jadi memang mirip dengan laporan mobile banking lainnya.

Hanya aja, tampilan yang lebih segar dengan ditambahkan graph yang bisa kita lihat untuk analisa bisa menambah user experience kita sebagai pengguna.

Layanan untuk kartu kredit

Jadi di aplikasi TMRW ini kita diberikan beberap opsi kendala yang mungkin sering dialami oleh pengguna. Contohnya

  1. Blokir sementar penggunaan kartu
  2. Lapor kartu hilang atau rusak
  3. Ganti PIN kartu kredit
  4. Limit sementara kartu kredit
  5. Lapor transaksi tidak sesuai
  6. Lihat eStatement

Dari 6 fitur layanan diatas, yang nomor 5 adalah fitur yang pernah saya gunakan ketika transaksi tertagih 2 kali. Tahapan mudah tinggal klik, isi form dan kirim.

Hanya saja, kita tidak bisa lihat status laporan kita, itu sangat disayangkan karena kita tidak tahu sudah terlapor atau belum, statusnya bagaimana. Hanya ada informasi laporan sudah diselesaikan di beberapa hari berikutnya.

Kenapa fitur daftar laporan TMRW diperlukan?

Sebagai user, kita kadang ingin tahu transparansi proses yang ada di UOB khususnya yang berkaitan dengan laporan pengguna, karena kita termasuk stakeholder yang harus mengetahui laporan kita. Semoga kedepannya diperbaiki.

Livechat

Jika Anda perlu menelepon ke nomor call center atau email ke email center di bank lain. TMRW memberikan fitur yaitu livechat, kita bisa langsung livechat dengan customer service juga, dan jika diperlukan untuk di telfon mereka yang menelfon kita melalui aplikasi TMRW.

Hanya saja ada sedikit catatan.

Fitur call mereka terkadang putus sendiri dan aplikasi kita tertutup, entah karena HP yang saya gunakan, aplikasi TMRW nya atau server mereka. Jadi terkadang putus ditengah percakapan.

Dan yang kedua adalah ketika kita cek livechat lagi, kita akan mengulangi fitur chat baru, tidak ada daftar chat sebelumnya untuk meneruskan percakapan yang terputus misalnya.

Menurut saya, hal ini perlu diperbaiki agar pelayanan konsumen bisa solve sekali interaksi dan tidak perlu mengulang.

Sekali lagi semoga diperbaiki oleh tim TMRW.

Akhir kata artikel Cara mendaftar TMRW

Akhir kata terima kasih sudah membaca artikel bagaimana cara mendaftar TMRW untuk mendapatkan GoPay Rp. 450.000. Silahkan dicoba untuk mendaftar dan selalu cek diskon dan promo sebelum membeli barang. Hehe